Unit Samapta Polsek Nagreg Gelar Patroli Rawan Sore di Wilayah Nagreg

    Unit Samapta Polsek Nagreg Gelar Patroli Rawan Sore di Wilayah Nagreg

    Nagreg - Unit Samapta Polsek Nagreg Polresta Bandung melakukan kegiatan patroli rawan sore di wilayah Kecamatan Nagreg, Kabupaten Bandung, Rabu, (13/3/2024), sore.

    Dalam patroli tersebut, petugas menyusuri jalan protokol, dan lokasi-lokasi rawan gangguan Kamtibmas lainnya.

    selain itu, tampak pula petugas mendatangi dan mengamankan tempat-tempat keramaian yang sering digunakan warga untuk menunggu waktu berbuka puasa atau ngabuburit.

    Kapolresta Bandung Kombes Pol. Kusworo Wibowo melalui Kapolsek Nagreg, AKP Sumartono, mengatakan bahwa kegiatan patroli ini ditingkatkan, untuk menjaga keamanan dan kondusifitas bulan suci Ramadhan. 

    "Dengan patroli ini, diharapkan dapat mencegah terjadinya gangguan keamanan serta menciptakan suasana yang aman dan nyaman bagi masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa, " kata AKP Sumartono.

    DFR Cangkuang

    DFR Cangkuang

    Artikel Sebelumnya

    Bhabinkamtibmas Desa Langensari Polsek Solokanjeruk...

    Artikel Berikutnya

    Wujudkan Keamanan Dalam Lingkungan, Bhabinkamtibmas...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Eks Dirut Pertamina Luhur Budi Djatmiko Ditetapkan Tersangka, Apa Kasusnya?
    Jaga Kesehatan Tubuh, Prajurit Korem 012/TU Laksanakan Olahraga Bersama
    Menteri ATR/BPN Temui Kapolri Untuk Kerjasama Berantas Mafia Tanah Tanpa Toleransi
    Kodim 1710/Mimika Buka Perkemahan Wira Karya Pramuka Saka Wira Kartika TA 2024
    Panglima TNI Paparkan Kesiapan Dalam Mendukung Pilkada Serentak dan Pencapaian Asta Cita

    Tags